Search for collections on Scholar Repository UIN Imam Bonjol Padang

Pengaruh layanan jasa pendidikan terhadap kepuasan mahasiswa dan dampaknya terhadap citra UIN Imam Bonjol Padang

Trinova, Zulvia and Zen, Wahyuli Lius Pengaruh layanan jasa pendidikan terhadap kepuasan mahasiswa dan dampaknya terhadap citra UIN Imam Bonjol Padang. Project Report. Universitas Islam Negeri Imam Bonjol.

[thumbnail of PENGARUH LAYANAN JASA PENDIDIKAN TERHADAP  KEPUASAN MAHASISWA DAN DAMPAKNYA TERHADAP CITRA  UIN IMAM BONJOL PADANG] Text (PENGARUH LAYANAN JASA PENDIDIKAN TERHADAP KEPUASAN MAHASISWA DAN DAMPAKNYA TERHADAP CITRA UIN IMAM BONJOL PADANG)
Laporan Penelitian 2018 Wahyuli Lius Zen.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pendidikan sangat strategi dalam menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas. Era globalisasi yang ditandai dengan kompetitif yang sangat tinggi dalam berbagai aspek kehidupan termasuk perguruan tinggi menyebabkan kompetisi yang cukup tinggi pula pada perguruan tinggi. Perguruan tinggi yang mampu memenangkan persaingan adalah perguruan tinggi yang memiliki sumber daya manusia yang berkualitas dibandingkan dengan perguruan tinggi lainnya. Perguruan yang unggul dalam sumber daya manusia yang berkualitas akan berpengaruh terhadap citra suatu perguruan tinggi. Citra harus dikelola dengan baik pada suatu perguruan tinggi. Citra memiliki kaitan erat dengan kepuasan dan dukungan terhadap perguruan tinggi. Pengalaman positif yang dialami sangat berpengaruh terhadap pembentukan citra.

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian adalah pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa UIN Imam Bonjol Padang tahun pelajaran 2018/2019 dengan teknik penentuan jumlah sampel dengan menggunakan rumus Yamene dan pengambilan sampel dengan menggunakan metode random sampling. Data penelitian ini terdiri dari data primer dan sekunder yang diperoleh melalui studi pustaka dan kuesioner. Untuk mendapat gambaran layanan jasa pendidikan, kepuasan mahasiswa dan citra UIN Imam Bonjol Padang digunakan teknik analisis deskriptif. Sedangkan untuk mengetahui pengaruh layanan jasa pendidikan terhadap kepuasan mahasiswa dan dampaknya terhadap citra UIN digunakan teknik analisis regresi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan analisis deskriptif terhadap kualitas layanan jasa pendidikan, kepuasan mahasiswa dan citra perguruan tinggi menggambarkan ketiga variabel itu sangat baik. Pengaruh kualitas layanan jasa pendidikan kepuasan mahasiswa berpengaruh positif terhadap kepuasan mahasiswa, sedangkan kepuasan mahasiswa tidak berpengaruh terhadap citra perguruan tinggi.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: Pendidikan > L Education (General)
Depositing User: Alfred Alfred alfred@uinib.ac.id
Date Deposited: 20 Apr 2023 01:49
Last Modified: 22 May 2023 04:23
URI: https://scholar.uinib.ac.id/id/eprint/1436

Actions (login required)

View Item
View Item